Barcelona Juara Liga Champions 2011

Final Liga Champions UEFA 2011 adalah pertandingan final dari Liga Champions UEFA 2010–11, musim ke-56 dari keseluruhan penyelenggaraan Liga Champions UEFA, dan musim ke-19 sejak bernama Liga Champions UEFA. Pertandingan ini diselenggarakan di Stadion Wembley, London, Inggris pada 28 Mei 2011, di mana pertandingan dimulai pada pukul 19.45 waktu setempat. 

Pertandingan ini dipimpin oleh wasit asal Hongaria, Viktor Kassai.
Pertandingan ini diikuti oleh tim Spanyol, Barcelona dan tim Inggris, Manchester United. Kedua tim pernah bertemu pada turnamen yang sama dua tahun sebelumnya. Barcelona melaju ke pertandingan final setelah mengalahkan sesama tim Spanyol, Real Madrid dengan keunggulan aggregat 3–1, sementara Manchester United melaju ke pertandingan final setelah mengalahkan tim Jerman, Schalke 04, dengan keunggulan aggregat 6–1.

Barcelona menjadi pemenang pertandingan ini dengan skor 3–1, sehingga menjadi pemenang turnamen. Oleh karenanya, Barcelona akan bertanding pada Piala Super UEFA 2011 menghadapi tim Portugal, Porto, selaku juara Liga Eropa UEFA 2010–2011, dan mewakili Eropa pada Piala Dunia Antarklub FIFA yang digelar pada Desember 2011.

0 Response to "Barcelona Juara Liga Champions 2011"

Post a Comment